--> -->

8 Fakta Menarik One-Shot Death Note Terbaru! Langsung Jadi Trending Topic di Twitter!

CHAPTERIA.COM - Pada hari Senin (3/2/2020) One-shot terbaru dari manga Death Note akhirnya diluncurkan, terutama di situs baca manga resmi Manga Plus dan aplikasinya.
Minoru Tanaka
Setelah diluncurkannya manga One-shot Death Note tersebut, manga Death Note langsung melejit menjadi trending topic di Twitter, terutama untuk lokasi Indonesia. 
Trending Topic Twitter Indonesia
Banyak penggemar pun akhirnya mulai membicarakan tentang betapa kontroversialnya manga ini mengingat sesosok presiden Amerika Serikat yaitu Donald Trump muncul dalam cerita manga One-shot Death Note tersebut.

Adapun hal unik dalam cerita One-shot Death Note tersebut meliputi:


1. Pemegang Death Note Terbaru

Minoru Tanaka Death Note
Sekali lagi, Ryuk mulai mencari-cari (pemilik Death Note yang baru setelah kematian Light Yagami (Kira) (sebenarnya, tujuan Ryuk hanya bermain-main dan mencari pemilik yang dapat memberikannya apel). 

Tidak seperti dulu yang mana ia sengaja menjatuhkan Death Note, kini Ryuk memberikannya langsung kepada orang tersebut dan mengejutkannya. Orang itu bernama Minoru Tanaka


2. Minoru Tanaka Menolak Menggunakan Death Note dan Meminta Ryuk Kembali Dua Tahun lagi

Minoru Tanaka Death Note
Setelah mendapatkan Death Note dan mengetahui informasi tentang buku itu dari Ryuk, Minoru memikirkan kembali tentang hal ini. Ia menolak untuk menggunakan Death Note untuk sekarang, tetapi ia menyuruh Ryuk kembali dua tahun lagi, Minoru juga berjanji akan memberikan apel untuk Ryuk setelah penantian panjang itu.


3. Ryuk Kembali, Minoru Tanaka Memutuskan Menjual Death Note

Minoru Tanaka ingin menjual Death Note
Setelah kembalinya Ryuk, ingatan Minoru Tanaka tentang perjanjiannya dulu pun akhirnya kembali. Minoru akhirnya memutuskan untuk menjual Death Note dengan penawaran tertinggi dalam beberapa waktu.

Ia juga meminta Ryuk untuk menginformasikan ini diacara TV, Ryuk datang di acara TV dengan kertas bertuliskan informasi pelelangan Death Note. Semua orang pun yang menonton TV itu terkejut bukan main! Semuanya tidak dapat melihat Ryuk, mereka hanya melihat kertas yang melayang berisi tentang pelelangan Death Note yang pernah digunakan Kira.

Disisi lain, yang dapat melihat Ryuk hanyalah orang-orang yang terlibat dengannya dulu. Dan di manga One-shot ini mereka juga dimunculkan kembali. 


4. Donald Trump Muncul dan Menawarkan Harga Tertinggi!

Donald Trump Ingin Membeli Death Note
Donald Trump akhirnya ditampilkan muncul dan ingin membeli Death Note dengan harga tertinggi yaitu 2 Triliun! Demi kedamaian dunia, ia juga berjanji tidak akan menggunakan Death Note tersebut apabila ia telah membelinya. 


5. N Muncul Sebagai L

L
N ditampilkan telah tumbuh besar dan memiliki rambut yang panjang. Di manga One-shot kali ini, ia dipanggil dengan sebutan L. Ia ditampilkan tertarik dengan pemegang baru Death Note ini, tetapi ia benar-benar tidak ditampilkan menghadapi masalah secara langsung, karena masalahnya sudah beres sebelum dia turun tangan.


6. Uang Ditransfer per Orang

pembagian uang
Semua uang akhirnya ditransfer ke semua orang, terutama untuk bank Yotsuba. Mereka pun berbondong-bondong mengecek kebenaran tersebut, dan ternyata benar, uang tersebut masuk! mereka pun tampak senang, terutama Minoru Tanaka yang kaya dibalik layar.


7. Peraturan Baru Death Note

Armonia Justin
Pembawa pesan (Armonia Justin) ditampilkan muncul untuk memberi tahu Ryuk, bahwa Raja Shinigami memanggilnya. Ternyata, Raja Shinigami membuat aturan baru perihal Death Note! terkait siapa saja "manusia" yang membeli dan menjual Death Note akan mati.


8. Penjual dan Pembeli Mati?!

Death Note
Penjual Death Note yaitu Minoru Tanaka ditampilkan mati! meski banyak penggemar berharap manga One-shot Death Note ini dilanjutkan. Ryuk adalah orang yang membunuh Minoru Tanaka dengan menuliskan namanya di Death Note.

Sebelum itu, Minoru Tanaka tidak mengetahui peraturan Death Note terbaru, Ryuk juga belum sempat mengatakannya. Tetapi, aturan tetap aturan, Ryuk langsung menjalankan aturan atas perintah Raja Shinigami.

Disisi lain, Donald Trump yang menerima Death Note dianggap sebagai pembelinya, apabila ia menerima, maka ia akan mati, tetapi Ryuk memberikan penawaran bahwa apabila ia menolak untuk menerima Death Note, maka Ryuk akan menganggap Donald Trump tidak membelinya. Lalu ia memutuskan untuk tidak menerimanya.

Dan alhasil yang mati hanyalah penjualnya yaitu Minoru Tanaka. Donald Trump berhasil selamat mengingat penawaran baik Ryuk saat itu.

Buat penggemar yang ingin membacanya Manga One-Shot Death Note secara resmi silahkan kunjungi situs manga Plus berikut: One-shot Death Note

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel