--> -->

Total Episode Anime Selection Project Terungkap

total-episode-anime-orisinal-selection-project

Total episode penayangan anime orisinal bertajuk "Selection Project" akhirnya secara resmi telah terungkap melalui informasi penjualan penjualan Blu-ray Disc (BD) yang tercantum di situs web resminya.

Berdasarkan informasi yang disampaikan, anime orisinal Selection Project yang diproduksi oleh Doga Kobo akan memiliki jumlah total penayangan sebanyak 13 episode.

Dan juga, 13 episode tersebut nantinya akan dijual dalam 4 volume Blu-ray Disc (BD), di mana masing-masing volume memiliki jadwal rilis penjualan yang berbeda di Jepang. Adapun detailnya sebagai berikut:

  • BD Selection Project Volume 1 (berisi episode 1-3): 22 Desember 2021.
  • BD Selection Project Volume 2 (berisi episode 4-6): 26 Januari 2022.
  • BD Selection Project Volume 3 (berisi episode 7-9): 25 Februari 2022
  • BD Selection Project Volume  4 (berisi episode 10-13): 30 Maret 2022.

Perlu dicatat bahwa jadwal rilis penayangan tentunya berbeda dengan jadwal rilis penjualan BD/DVD yang kami bahas di atas sebelumnya. Jadi, jangan sampai keliru ataupun salah paham, ya.

Sementara itu, anime Selection Project yang diproduksi oleh Doga Kobo sendiri dijadwalkan memulai penayangannya secara resmi pada 1 Oktober 2021.

Genre: Music.

Sinopsis:

Proyek multimedia ini berfokus pada “Selection Project” ketujuh, sebuah reality show idola Jepang tahunan yang berlangsung setiap musim panas. Selection Project adalah pintu gerbang utama bagi gadis mana pun yang ingin menjadi idola, dan proyek ini mengikuti sembilan gadis yang telah menang di babak kualifikasi regional. Suara penonton menentukan gadis mana yang menang atau kalah dalam "pertarungan audisi" ini.

Suzune Miyama ingin menjadi idola seperti Akari Amenazawa, seorang idola yang memulai debutnya melalui reality show. Suzune sudah sakit sejak dia kecil, tapi dia sering mendengarkan musik Akari ketika dia pergi jalan-jalan. Suara Akari memberi Suzune senyum dan keberanian, yang mendorongnya untuk melakukan hal yang sama untuk orang lain. Di musim panas terakhir sekolah menengahnya, Suzune memutuskan untuk masuk sebagai peserta Selection Project ketujuh, untuk mewujudkan mimpinya.

Sumber: Situs web resmi

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel