Total Episode Anime Tantei wa Mou Shindeiru Terungkap
Situs web resmi untuk adaptasi anime Anime Tantei wa Mou Shindeiru atau dikenal juga dengan judul The Detective Is Already Dead akhirnya mengungkap informasi terbaru terkait jumlah total penayangan untuk anime tersebut dalam informasi paket penjualan BD & DVD.
Berdasarkan apa yang telah disampaikan, anime Tantei wa Mou Shindeiru akan memiliki jumlah total penayangan sebanyak 12 episode saja. Jumlah yang terbilang umum untuk ukuran anime seasonal.
12 episode tersebut nantinya akan dijual dalam bentuk Blu-ray Disc (BD) & DVD, di mana masing-masing volume memiliki jadwal rilis penjualan yang berbeda di Jepang. Lebih lengkapnya, jadwal rilis paket penjualan BD & DVD untuk masing-masing volume dapat kalian ketahui di bawah ini:
- BD & DVD anime Tantei wa Mou Shindeiru Volume 1 (episode 1-4) - 26 November 2021.
- BD & DVD anime Tantei wa Mou Shindeiru Volume 2 (episode 5-8) - 22 Desember 2021.
- BD & DVD anime Tantei wa Mou Shindeiru Volume 3 (episode 9-12) - 26 Januari 2022.
Sementara itu, serial anime Tantei wa Mou Shindeiru (The Detective Is Already Dead) yang diproduksi oleh ENGI Studio telah mulai ditayangkan perdana pada 4 Juli 2021 dengan durasi penayangan episode pertama selama 46 menit. (1 jam, termasuk iklan di Jepang).
TVアニメ『探偵はもう、死んでいる。』
— 『探偵はもう、死んでいる。』公式@TVアニメ7月4日より放送開始! (@tanteiwamou_) June 15, 2021
第6弾ビジュアルを公開!
「だけどその遺志は、決して死なない。」
1月のTVアニメ化発表から本日まで、計6枚のビジュアルを毎月公開してきましたが、いよいよ来月7月4日より、初回1時間スペシャルにてTVアニメ放送開始です!
どうぞお楽しみに!!#たんもし pic.twitter.com/DD1Zoq1wuB
Selain itu, penayangan anime ini juga termasuk di situs streaming resmi, salah satunya adalah channel Youtube resmi "Muse Indonesia" dengan judul bahasa Indonesia "Si Dektektif Sudah Mati".
Harap dicatat: Jadwal rilis penjualan BD & DVD berbeda dengan jadwal rilis penayangan.
Seiyuu yang terungkap akan mengisikan suara para karakter dalam adaptasi ini meliputi:
- Shin Nagai sebagai Kimihiko Kimizuka.
- Saki Miyashita sebagai Siesta.
- Ayana Taketatsu sebagai Nagisa Natsunagi.
- Kanon Takao sebagai Yui Saikawa.
- Saho Shirasu sebagai Charlotte Arisaka Anderson.
- Yoshitsugu Matsuoka sebagai Kōmori.
- Takehito Koyasu sebagai Chameleon.
- Maria Naganawa sebagai Alicia.
Sementara para staff atau tim produksi yang terungkap meliputi:
- Manabu Kurihara (Uzaki-chan Wants to Hang Out! character designer/chief animation director) sebagai director di ENGI Studio.
- Deko Akao (Arakawa Under the Bridge, Suppose a Kid From the Last Dungeon Boonies Moved to a Starter Town) bertanggung jawab atas naskah seri.
- Yōsuke Itō (Hensuki, Holmes of Kyoto, King's Game The Animation) sebagai desainer karakter.
Tentang Tantei wa Mou Shindeiru
Tantei wa Mou Shindeiru atau dikenal juga dengan judul The Detective Is Already Dead merupakan serial light novel yang ditulis oleh Nigojuu dan diilustrasikan oleh Umibouzu.
Sesuai yang tercantum apa yang tercantum di MyAnimeList, light novel ini mengusung genre comedy, mystery, drama, romance. Jadi, adaptasi anime nantinya juga tidak akan jauh dari genre tersebut.
Sinopsis:
Kimihiko Kimizuka, siswa sekolah menengah tahun ketiga dan mantan asisten detektif bernama Siesta. Dia berkenalan dengan Siesta tiga tahun lalu, 10.000 meter di atas tanah dengan pesawat yang dibajak. Keduanya melanjutkan petualangan menantang maut demi maut selama tiga tahun yang akhirnya berakhir dengan kematian Siesta sebelum waktunya. Ditinggal sendirian, Kimihiko mencoba yang terbaik untuk mengintegrasikan dirinya kembali ke kehidupan normal.
Sumber: Situs web resmi