--> -->

Total Episode Anime Go Toubun no Hanayome Season 2 Terungkap

total-episode-anime-go-toubun-no-hanayome-season-2

Situs web resmi adaptasi anime Go Toubun no Hanayome akhirnya mengungkap tentang total episode penayangan season 2 melalui apa yang tercantum dalam BD/DVD.

Berdasarkan situs web resmi, anime Go Toubun no Hanayome Season 2 akan memiliki total penayangan sebanyak 12 episode. 

12 episode tersebut nantinya akan terbagi ke dalam 5 BD/DVD, yang mana masing-masing volume memiliki jadwal rilis penjualan yang berbeda.

Baca juga: Go Toubun no Hanayome Season 2 Lanjut Manga Chapter Berapa? Ini Jawabannya

Bagi kalian yang ingin mengetahuinya, berikut jadwal rilis penjualan BD/DVD anime Go Toubun no Hanayome Season 2 di Jepang:

BD/DVD Go Toubun no Hanayome Season 2 Volume 1

BD/DVD Go Toubun no Hanayome Season 2 Volume 1 dijadwalkan rilis di Jepang 17 Maret 2021, dibintangi oleh Ichika Nakano. Volume 1 akan mencakup episode 1-3.

BD/DVD Go Toubun no Hanayome Season 2 Volume 2

BD/DVD Go Toubun no Hanayome Season 2 Volume 2 dijadwalkan rilis di Jepang 21 April 2021, cover dibintangi oleh Nino Nakano. Volume 2 akan mencakup episode 4-6.

BD/DVD Go Toubun no Hanayome Season 2 Volume 3

BD/DVD Go Toubun no Hanayome Season 2 Volume 3 dijadwalkan rilis di Jepang 19 Mei 2021, dibintangi oleh Miku Nakano. Volume 3 akan mencakup episode 7-8.

BD/DVD Go Toubun no Hanayome Season 2 Volume 4

BD/DVD Go Toubun no Hanayome Season 2 Volume 4 dijadwalkan rilis di Jepang 16 Juni 2021, dibintangi oleh Yotsuba Nakano. Volume 4 akan mencakup episode 9-10.

BD/DVD Go Toubun no Hanayome Season 2 Volume 5

BD/DVD Go Toubun no Hanayome Season 2 Volume 4 dijadwalkan rilis di Jepang 21 Juli 2021, dibintangi oleh Itsuki Nakano. Volume 5 akan mencakup episode 11-12.

Masing-masing BD/DVD, penjualannya akan mencakup bonus menarik yang berbeda. Selengkapnya, kalian dapat mengetahuinya sendiri di situs web resminya (tbs.co.jp/anime/5hanayome/disc/index.html).

Baca juga: Asisten Mangaka Go Toubun no Hanayome Akan Terbitkan Manga Sendiri

Sementara itu, anime Go Toubun no Hanayome Season 2 mulai debut penayangannya sejak 7 Januari 2021 (efektif 8 Januari 2021) di beberapa stasiun TV Jepang maupun situs streaming resmi.

Season 2 dari anime ini diproduksi oleh Bibury Animation Studios dengan cerita yang masih didasarkan dari manga yang ditulis dan diilustrasikan oleh Negi Haruba.

Meski ganti studio dan visualnya sedikit berbeda dengan season 1, season 2 dari anime Go Toubun no Hanayome cukup layak dan seru untuk ditonton.

Sinopsis:

Suatu hari, siswa sekolah menengah miskin Fuutarou Uesugi mendapat tawaran pekerjaan sebagai tutor dengan gaji yang sangat menarik. Oleh karena itu, dia akhirnya menerima pekerjaan itu.

Namun tak disangka-sangka, salah satu murid yang akan ia ajari ternyata merupakan teman sekelasnya yaitu Itsuki Nakano, yang sebelumnya sempat berdebat dengannya.

Mengejutkannya lagi, dia juga mengajari 4 murid lainnya yang ternyata merupakan kembaran Itsuki Nakano, mereka adalah Yotsuba Nakano, Miku Nakano, Nino Nakano dan Ichika Nakano. Fuutarou Uesugi pun terkejut bahwa para murid yang ia ajari ternyata merupakan kembar lima.

Perjuangan Fuutarou Uesugi dalam mengajari mereka dalam berbagai hal akademik pun dimulai, seiring tumbuhnya perasaan yang entah apa namanya itu.

Baca juga: Tim Produksi Anime 7SEEDS Akui Tuduhan Plagiarisme Terhadap Anime Kyoukai no Kanata

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel