Manga Nande Koko ni Sensei ga!? Hiatus Sementara Karena Permasalahan Kesehatan Mangaka
25 Agustus 2020
Sebuah seri manga komedi romantis terkenal yaitu Nande Koko ni Sensei ga!? diumumkan akan hiatus untuk sementara waktu.
Manga dikabarkan akan hiatus dikarenakan permasalahan kesehatan yang dialami oleh sang mangaka yaitu Soborou.
Melalui akun Twitternya pada hari Senin (24/8/2020) Soborou juga mengumumkan bahwa dirinya akan hiatus untuk sementara waktu karena permasalahan kesehatannya tersebut.
Cuitan di Twitternya juga menyertakan screenshots ini:
Mendengar kabar ini, penggemar sangat memakluminya dan berharap semoga Soborou lekas sembuh dan bisa menggarap seri manga kesayangan ini kembali.
Seri manga Nande Koko ni Sensei ga!? pertama kali terbit di majalah Weekly Young Magazine, Kodansha pada 2016 yang lalu.
Nande Koko ni Sensei ga!? juga telah mendapat adaptasi anime yang diproduksi oleh Tear Studio yang ditayangkan pada 8 April 2019 sampai 24 Juni 2019,
Adaptasi anime memiliki total penayangan sebanyak 12 episode. Ukuran yang normal untuk anime seasonal.
Sementara itu, OVA menyusul pada 11 Desember 2019.
Sumber: Twitter (@soborou01)
Manga dikabarkan akan hiatus dikarenakan permasalahan kesehatan yang dialami oleh sang mangaka yaitu Soborou.
Melalui akun Twitternya pada hari Senin (24/8/2020) Soborou juga mengumumkan bahwa dirinya akan hiatus untuk sementara waktu karena permasalahan kesehatannya tersebut.
Cuitan di Twitternya juga menyertakan screenshots ini:
Mendengar kabar ini, penggemar sangat memakluminya dan berharap semoga Soborou lekas sembuh dan bisa menggarap seri manga kesayangan ini kembali.
Seri manga Nande Koko ni Sensei ga!? pertama kali terbit di majalah Weekly Young Magazine, Kodansha pada 2016 yang lalu.
Nande Koko ni Sensei ga!? juga telah mendapat adaptasi anime yang diproduksi oleh Tear Studio yang ditayangkan pada 8 April 2019 sampai 24 Juni 2019,
Adaptasi anime memiliki total penayangan sebanyak 12 episode. Ukuran yang normal untuk anime seasonal.
Sementara itu, OVA menyusul pada 11 Desember 2019.
Sumber: Twitter (@soborou01)