Shortcut untuk Mengatur Ukuran Brush di Affinity
Affinity versi terbaru hadir sebagai satu aplikasi terpadu yang mempermudah berbagai proses kreatif, termasuk pengaturan brush yang digunakan dalam pekerjaan berbasis raster.
Dalam aktivitas menggambar, mewarnai, retouching, hingga membuat efek tekstur, ukuran brush adalah salah satu hal yang paling sering diubah.
Karena itu, kemampuan untuk menyesuaikannya dengan cepat menjadi aspek penting agar alur kerja tetap lancar dan tidak terganggu hanya karena harus membuka panel atau mengalihkan fokus dari kanvas.
Salah satu kekuatan Affinity adalah kemampuan untuk mengatur parameter-parameter penting dengan gesture yang ringkas. Di antara kontrol tersebut, pengaturan ukuran brush adalah yang paling sering dimanfaatkan. Dengan kombinasi tombol tertentu, pengguna dapat mengganti ukuran brush secara real-time tanpa interupsi.
Hal ini sangat membantu ketika harus berpindah dari area detail kecil ke area yang lebih luas dalam waktu singkat. Selain mempercepat pekerjaan, metode ini juga membuat proses pengaturan brush menjadi lebih intuitif.
Perubahan ukuran yang langsung terlihat melalui lingkaran brush di layar membuat penyesuaian terasa natural, seolah-olah sedang mengubah ukuran kuas fisik. Respons yang cepat ini memberikan workflow yang lebih nyaman, efisien, dan minim gangguan.
Cara Mengatur Ukuran Brush dengan Shortcut di Affinity
Affinity menyediakan satu gesture inti untuk mengubah ukuran brush secara langsung di kanvas. Metode ini bekerja di seluruh aktivitas berbasis brush—mulai dari ilustrasi, painting, blending, hingga retouching.
Shortcut utama Mengatur Ukuran Brush di Affinity:
Ctrl + Alt + klik kiri sekali (tahan), lalu drag ke kiri/kanan
- Drag ke kanan → brush membesar
- Drag ke kiri → brush mengecil
Shortcut tambahan yang masih terkait mengatur brush:
Shortcut utama Mengatur Shape Brush di Affinity:
Ctrl + Alt + klik kiri dua kali (tahan), lalu drag ke kiri/kanan
- Drag ke kanan → mengembailkan bentuk brush ke semula.
- Drag ke kiri → mengubah bentuk brush menjadi miring.
Shortcut utama Mengatur Rotation Brush di Affinity:
Ctrl + Alt + klik kiri tiga kali (tahan), lalu drag ke kiri/kanan
- Drag ke kanan → rotasi kanan
- Drag ke kiri → rotasi kiri
Cukup tahan kombinasi tombol tersebut, lakukan klik kiri, lalu geser sedikit ke arah kiri atau kanan. Ukuran brush akan berubah secara real-time dan langsung tampil melalui lingkaran indikator di layar. Kamu tidak perlu membuka panel apa pun atau memasukkan angka manual—semua dapat disesuaikan dalam hitungan detik tanpa menghentikan proses menggambar.
Karena perubahan terlihat langsung saat melakukan drag, kamu tidak perlu menebak ukuran brush. Apa yang muncul di layar adalah ukuran yang benar-benar akan digunakan, sehingga proses kreatif tetap mengalir tanpa interupsi.
