-->

Mai Shiranui Resmi Akan Hadir di Street Fighter 6!

Mai Shiranui Resmi Akan Hadir di Street Fighter 6!

CAPCOM mengungkapkan trailer terbaru pada hari Senin, 13 Januari 2025 bahwa Mai Shiranui akan hadir dalam game Street Fighter 6.

DLC karakter ini akan dirilis pada 5 Februari 2025.

Dalam trailer gameplay terbarunya, Mai Shiranui ditampilkan memakai kostum default kunoichi-nya dan pakaian kasual yang merupakan alternatif kostumnya.

Adapun gameplay karakter Mai Shiranui dapat penggemar tonton di bawah ini:

Game Street Fighter 6 sendiri telah dirilis sejak Juni 2023 yang lalu untuk PlayStation 4, PlayStation 5,  Xbox Series X|S, dan PC via Steam.

Sumber: Channel Youtube Street Fighter & CAPCOM

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel