7 Karakter yang Tahu Takemichi Bisa 'Time Leap' di Tokyo Revengers
Protagonis utama dalam serial Tokyo Revengers bernama Takemichi Hanagaki adalah sosok karakter yang sangat unik dan menarik, di mana dia diceritakan memiliki kekuatan yang mampu membuat dirinya sendiri kembali ke masa lalu sebagai seorang time leaper dengan membawa segala ingatannya yang ada di masa depan.
Ketika dirinya kembali berada di masa lalu, dia menyadari bahwa kekuatannya tersebut mampu untuk merubah masa depan. Sebab itu juga, dia akhirnya membulatkan tekatnya untuk memperbaiki masa lalu demi masa depan yang lebih baik, di mana seorang yang ia kasihi bisa hidup.
Seperti yang telah penggemar ketahui, Tachibana Hinata adalah orang yang yang paling disayangi oleh Takemichi tersebut. Hinata awalnya diceritakan meninggal akibat kecelakaan, karena tidak ada yang dapat dilakukan, dan hanya mengetahui kabar meninggalnya melalui televisi, Takemichi hanya mampu menerima kenyataan pahit itu.
Namun, hal tak terduga pun terjadi, setelah Takemichi hendak melalukan perjalanan menaiki kereta, dirinya didorong oleh seseorang dari belakang. Ketika hampir tertabrak oleh kereta, Takemichi tiba-tiba terlempar ke masa lalu, di mana semua kekacauan yang menimpa dirinya dan teman-temannya belum terjadi.
Mengetahui dirinya bisa kembali ke masa lalu, Takemichi pun merencanakan sesuatu untuk membuat orang yang terkasihinya bisa hidup di masa depan.
Dalam cerita Tokyo Revengers, setidaknya sudah ada 7 karakter yang telah mengetahui bahwa Takemichi bisa melakukan lompatan waktu. Lantas siapa saja karakter itu? Inilah mereka!
Note: Mungkin ini bisa menjadi spoiler bagi kalian, namun jika penasaran simak ulasannya hingga selesai.
1. Tachibana Naoto
Jika kalian telah menonton episode pertama dari serial anime Tokyo Revengers, pastinya kalian sudah tahu bahwa Naoto ini ternyata merupakan orang pertama yang mengetahui bahwa Takemichi mempunyai kekuatan untuk kembali ke masa lalu dan mengubah masa depan.
Alasan kenapa Naoto bisa mengetahui bahwa Takemichi bisa melakukan perjalanan waktu ke masa lalu adalah karena Takemichi itu sendiri.
Pada saat Takemichi kembali ke masa lalu untuk yang pertama kalinya, dia tidak sengaja melewati taman sambil memikirkan keresahannya karena sudah dihajar oleh Kiyomasa dan anak buahnya. Nah, di taman itulah Takemichi melihat Naoto yang sedang diganggu oleh beberapa preman. Setelah merasa terganggu dengan kebisingan itu, Takemichi akhirnya mulai kesal dan mendekati para preman itu sekaligus menyelamatkan Naoto yang tidak melawan.
Sesudah para berandalan itu pergi, Takemichi berbicara pada Naoto serta mengatakan bahwa dirinya datang dari masa depan. Di sanalah dia menceritakan bahwa di masa yang akan datang baik Hina dan Naoto akan mati dalam sebuah kecelakaan. Sesudah Takemichi menjelaskan semuanya dengan rinci.
Naoto pun mempercayai cerita Takemichi meski terkesan seperti cerita khayalan, dan mereka pun berjabat tangan. Tanpa disadari, jabat tangan tersebut merupakan pemicu Takemichi bisa kembali ke masa depan.
Di masa depan, sebuah pembuktian pertama berhasil, memperlihatkan Naoto yang masih hidup, meski sebelumnya diceritakan telah meninggal bersama dengan Hinata.
2. Atsushi Sendou (Akkun)
Atsushi Sendou atau akrab dipanggil dengan sebutan Akkun merupakan sahabat dekat Takemichi sewaktu SMP. Tak disangka-sangka, dia ternyata adalah orang yang pernah mendorong Takemichi hingga jatuh ke peron kereta api.
Semenjak itu, Takemichi akhirnya bisa kembali ke masa lalu, dan mengubah masa depan untuk pertama kalinya.
Berubahnya masa depan untuk pertama kalinya juga membuat Takemichi bisa selamat dari kecelakaan kereta karena dia ditolong oleh Tachibana Naoto yang sebelumnya mempercayai kata-kata Takemichi di masa lalu.
Ketika Akkun mengetahui Naoto yang menyelamatkan Takemichi, Akkun pun sangat terkejut bukan main, karena hal semacam itu sangat mustahil untuk dilakukan.
Akkun pun mulai mencurigai sesuatu dan menduga bahwa Takemichi bisa melakukan perjalanan waktu ke masa lalu untuk memberitahu Naoto terkait detail waktu kecelakaan Takemichi di masa depan sehingga Naoto di masa depan dapat pergi untuk menolongnya sesegera mungkin.
Akkun menyimpan rapat-rapat dugaan itu, dan saat bertemu kembali dengan Takemichi, akun pun mengatakan semua dugaannya sekaligus penderitaannya selama ini. Akkun mempercayai bahwa Takemichi bisa kembali ke masa lalu sebagai seorang time leaper.
Sebelum Akkun melompat dari atap gedung, dia meminta kepada Takemichi untuk selanjutnya menyelamatkan semua orang. Dia juga sempat menyebut Takemichi pahlawan cengeng dengan tersenyum sebelum akhirnya mengakhiri hidupnya sendiri.
Harap dicatat bahwa Akkun menduga Takemichi bisa melakukan time leap hanya di timeline masa depan yang harus diubah.
Setelah kematiannya, Takemichi bertekad untuk melakukan time leap kembali, di mana kali ini, dia berniat menyelamatkan Hinata, Akkun, dan lainnya.
3. Matsuno Chifuyu
Setelah keluarnya kapten divisi pertama Tokyo Manji yaitu Baji Keisuke, Matsuno Chifuyu seterusnya menjadi partner terbaik dari Takemichi Hanagaki.
Takemichi bahkan tak segan-segan memberi tahu Chifuyu tentang segalanya rahasianya, termasuk kemampuan Takemichi yang dapat membuatnya pergi ke masa lalu dan mengubah masa depan.
Setelah kematian Baji dalam insiden Halloween berdarah, di mana terjadi pertarungan antara Tokyo Manji melawan Valhalla, Chifuyu memutuskan untuk memilih Takemichi untuk menjadi penerus kapten divisi pertama Tokyo Manji selanjutnya bersama dengan dirinya sendiri sebagai wakil kapten.
4. Tachibana Hinata
Tachibana Hinata merupakan kakak kandung dari Tachibana Naoto yang paling ingin diselamatkan oleh Takemichi. Setelah berhasil menyelamatkan Naoto dengan memberi tahunya tentang apa yang terjadi di masa depan, Takemichi selanjutnya berniat untuk menyelamatkan Hinata dengan bantuan arahan serta teori perjalanan waktu milik Naoto.
Namun, meski berusaha keras berkali-kali, Hinata tetap saja meninggal di masa depan. Sekalinya dia hidup, dia malah menjadi incaran untuk dijadikan tujuan rencana pembunuhan.
Takemichi pun akhirnya menyadari bahwa alasan Hinata meninggal di masa depan (yang tidak diharapkan) ternyata berkaitan dengan geng Tokyo Manji, mau tidak mau Takemichi akhirnya harus terlibat dengan geng tersebut hingga mencapai tujuan tertingginya.
Seiring berjalannya tujuan tersebut, bukan hanya Hinata saja yang ingin diselamatkan oleh Takemichi, tetapi juga teman-temannya yang berharga, termasuk para petinggi geng Toman yang ternyata merupakan sesosok yang dianggap penting dan berharga baginya.
Takemichi menyadari bahwa sebenarnya geng Tokyo Manji berubah menjadi sosok geng yang jahat itu adalah akibat dari Kisaki Tetta, jadi Takemichi berusaha keras untuk menyingkirkan Kisaki, termasuk pengaruh buruknya di masa depan.
Seiring berjalannya cerita, Takemichi menemui kendala yang sangat buruk, di mana rekan seperjuangannya di masa depan yaitu Naoto tertembak karena tembakan dari Kaku di masa depan (yang tak diharapkan). Menjelang detik-detik kematiannya, Naoto bersalaman dengan Takemichi agar Takemichi bisa kembali ke masa lalu untuk merubah masa depan.
Takemichi sangat terpuruk akibat kematian Naoto di masa depan (chapter 134), dia menangis, dan mencoba kembali ke masa depan dengan bersalaman dengan Naoto di masa lalu, akan tetapi tetap saja semua itu sia-sia dan tidak dapat membawanya kembali ke masa depan.
Setelah Takemichi mengatakan bahwa Naoto kecil bisa pulang ke rumah, Takemichi mendengar suara langkah, ia kira, dia Naoto kecil masih menemaninya, tetapi itu ternyata adalah Hinata. Takemichi secara tak sengaja mengatakan semuanya yang terjadi di masa depan, dan perjuangannya untuk menyelamatkan Hinata dan lainnya. Dengan ini, Hinata akhirnya mengetahui bahwa Takemichi telah melakukan lompatan waktu ke masa lalu.
5. Manjiro Sano (Mikey)
Kematian Emma membuat semangat Mikey untuk bertarung melawan geng Tenjiku padam. Karena ini, hanya beberapa anggota geng Tokyo Manji saja yang berkumpul untuk bersiap melawan Tenjiku. Walaupun begitu, Geng Tokyo Manji tidak berkeinginan untuk kalah, meski baik Mikey maupun Draken awalnya diceritakan tidak ikut serta karena masih terpuruk dengan kematian Emma, geng Tokyo Manji tetap maju dengan ikon utamanya yaitu Takemichi.
Di tempat lain, Hinata tiba-tiba datang menemui Mikey dan Draken, dia kemudian menceritakan segalanya tentang Takemichi yang melakukan perjalanan waktu ke masa lalu demi dirinya dan geng Tokyo Manji di masa depan.
Mendengar itu, Mikey dan Draken sempat terkejut, hingga pada akhirnya percaya dan memutuskan untuk menyusul untuk membantu Takemichi dan lainnya yang tengah bertarung melawan geng Tenjiku.
6. Ken Ryuguji (Draken)
Bersamaan dengan Mikey, Draken mengetahui fakta bahwa Takemichi bisa melakukan time leap ke masa lalu untuk menyelamatkan semuanya adalah karena diberitahu oleh Tachibana Hinata. Hal tersebut dapat kalian ketahui di manga Tokyo Revengers chapter 169.
7. Kisaki Tetta
Otak dibalik jahatnya geng Tokyo Manji adalah karena Kisaki Tetta. Apapun yang direncanakan Takemichi untuk merubah masa depan dengan harapan bahwa Tachibana Hinata bisa hidup, dan para anggota geng Tokyo Manji juga bisa hidup bahagia, semua itu akan terus terhalang jika masih ada Kisaki Tetta.
Fakta yang perlu kalian ketahui, Kisaki Tetta merupakan sosok dibalik kematian terus-menerus dari Tachibana Hinata. Kisaki ternyata menyukai Tachibana Hinata, karena ditolak cintanya, dan tetap memutuskan untuk mencintai Takemichi, Kisaki yang saat itu sudah menguasai geng Tokyo Manji akhirnya memutuskan untuk menyingkirkan Hinata karena telah menolaknya.
Karena kecerdasan sekaligus kemampuannya yang luar biasa dalam memanipulasi seseorang, Kisaki menjadi kendala terbesar bagi Takemichi. Bahkan, saking cerdasnya, Takemichi sampai sempat mengira bahwa Kisaki juga bisa melakukan lompatan waktu sebagai time leaper sehingga masa depan yang diharapkan Takemichi tidak bisa terkabul sesuai keinginannya.
Namun, dalam pertarungan geng Tokyo Manji melawan Tenjiku, Takemichi mengetahui fakta yang mengejutkan bahwa Kisaki Tetta ternyata tidak dapat melakukan time leap seperti apa yang dipikirkannya. Semua hal yang dilakukan Kisaki selama ini murni dari kecerdasannya dalam bertindak, termasuk mengatur rencana untuk ke depannya.
Dalam percakapannya dengan Takemichi sembari bertarung, Kisaki akhirnya menyadari bahwa Takemichi bisa melakukan time leap, Kisaki merasa tidak heran bahwa mengapa rencananya selama ini selalu gagal. Ternyata itu semua karena Takemichi yang melakukan lompatan waktu ke masa lalu untuk merubah masa depan.
Itulah 7 karakter dalam serial Tokyo Revengers yang mengatahui rahasia Takemichi bahwa dia bisa melakukan lompatan waktu ke masa lalu dan ke masa depan (dengan cara salaman) sebagai seorang time leaper.