--> -->

Blue Box Akan Membuka Akun Twitter Resminya Minggu Mendatang

blue-box-akan-membuka-twitter-resminya-pada-hari-minggu

Akun Twitter resmi untuk franchise Blue Box akan segera dibuka pada hari Minggu mendatang dengan username @aonohako_PR. Akun Twitter Blue Box di Twitter sebenarnya telah dibuat sejak Juni 2021 yang lalu, hanya saja hingga artikel ini dibuat pada 10 Juli 2021, akun Twitter tersebut masih dikunci dengan segala aktivitas yang tidak dapat dilihat.

Berdasarkan informasi yang disampaikan oleh informer @WSJ_Manga pada hari Sabtu (10/7/2021), akun Twitter resmi Blue Box akan dibuka pada hari Minggu.

Tampaknya, hari Minggu yang dimaksud adalah hari Minggu, 11 Juli 2021 mengingat informasi tersebut diumumkan pada hari Sabtu, 1 hari sebelum hari Minggu.

Sementara itu, Blue Box merupakan serial manga yang ditulis dan diilustrasikan oleh Kouji Miura. Blue Box awalnya dirilis sebagai one-shot hingga pada akhirnya mulai diserialisasikan di majalah Weekly Shonen Jump sejak 12 April 2021.

Genre: Romance, School, Shounen, Sports.

Sinopsis:

Taiki Inomata, siswa kelas tiga, bersekolah di Eimei Academy, sekolah terpadu dengan program olahraga utama. Setelah bergabung dengan tim bulu tangkis, Taiki berusaha mengikuti latihan terbuka sedini mungkin. Tapi tidak peduli seberapa awal dia pergi, dia selalu berada di urutan kedua di gimnasium. Orang yang satu langkah di depannya adalah Chinatsu Kano, seorang siswa tahun pertama, dan juga seorang yang ia sukai.

Sumber: Twitter

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel